5 SEDEKAH SELAIN UANG

Cukup mudah tetapi pahalanya melimpah

Sedekah adalah istilah berasal dari bahasa Arab “shadaqah”. Terminologi Shadaqah dari kata sidiq artinya kebenaran. Menurut BAZNAS No. 2 tahun 2016, pengertian sedekah adalah harta atau non harta bukan zakat milik seseorang atau suatu lembaga dikeluarkan untuk kebaikan bersama.

Jadi dapat disimpulkan, pengertian sedekah adalah pengeluaran sesuatu baik harta atau bukan di luar zakat dari kepemilikan seseorang atau badan untuk diberikan kepada orang lain secara ikhlas tanpa mengharap imbalan.

Dalam agama Islam, sedekah adalah salah satu ibadah dianjurkan sebab tindakan tersebut sangat dicintai oleh Allah SWT. Terlebih sedekah jariyah sangat diutamakan. Karena mendatangkan banyak manfaat bagi pemberi dan penerimanya. Sedekah jariyah merupakan bentuk sedekah dimana imbalan pahalanya terus mengalir dan dirasakan pelakunya, meskipun telah meninggal.

Manfaat yang dapat dirasakan dari bersedekah adalah:

Sedekah memiliki banyak manfaat, di antaranya:

Mengajarkan untuk tidak kikir

Membantu memenuhi kebutuhan dasar.

Membantu menyembuhkan orang sakit:

  • Sedekah dapat membantu orang yang sakit, terutama yang tidak memiliki uang untuk berobat.
  • Membantu menghapus dosa
  • Membantu membersihkan harta
  • Membantu membangun kebaikan di masyarakat
  • Membantu meningkatkan keimanan dan ketakwaan

5 sedekah selain uang:

  • Ilmu : menuntut ilmu dan menyebar luaskan manfaat atau mengamalkannya merupakan salah satu ladang kebaikan.
  • Waktu: Berusaha memanfaatkan waktu. Di manapun dan kapanpun belajar menghargai waktu
  • Tenaga: Ketika kita mengeluarkan sebagian tenaga untuk kebaikan kita telah menunaikan sedekah

-Memberikan sebagian barang yang kita punya kepada yg membutuhkan selagi ikhlas adalah salah satu sedekah.

  • Ikhlas akan segala sesuatu mengandung manfaat keberkahan yang luar biasa.

Sama- sama ikhlas akan sesuatu yang Allah berikan . Semoga senantiasa dimudahkan dalam dituasi bersama kondisi apapun itu.

Jazakumullahu Khoiron Katsiron

Leave a Reply